Cara Membuat Desain Kartu Nama Keren dengan Mudah dan Cepat


Perkembangan teknologi di bidang informasi dan digitalisasi saat ini, sangat memungkinkan siapa saja untuk membuat desain kartu nama keren sendiri.
Banyak sekali startup yang menyediakan layanan aplikasi dan software untuk Desain Grafis. Sehinggs dengan adanya layanan tersebut, membuat desain kartu nama yang kreatif dan keren dapat dilakukan dengan mudah.
Untuk membuat desain kartu nama, kita dapat memanfaatkan media Desain Grafis dalam bentuk software atau aplikasi berbasis Android. Berikut adalah beberapa informasi mengenai cara-cara membuat desain kartu nama keren dengan mudah dan cepat.

Membuat Desain Kartu Nama dengan Software Design Grafis


Software desain grafis untuk desain kartu nama digunakan jika kita akan membuat kartu nama pada perangkat laptop atau komputer. Ada banyak penyedia software desain grafis yang bisa kita pilih baik yang gratis maupun yang berbayar. Setiap software memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing.

Jadi, sebaiknya kita memperhatikan cara penggunaan, keamanan bagi perangkat, dan syarat-syarat yang diberikan oleh penyedia layanan software desain grafis tersebut.
Berikut ini beberapa rekomendasi software desain grafis untuk membuat desain kartu nama yang bisa kita pilih.
Kita cukup mengunjungi website terkait untuk mengunduh software dan mengetahui cara menggunakannya. Software-software tersebut antara lain:

  • Card Works, paling cocok bagi pemula yang belum terlalu menguasai corel draw atau photoshop.

  • Clickable Card, memiliki kelebihan interface dan input informasi, dan ekspor berbagai tipe gambar.

  • Page Wonder, menyediakan fitur teks 3D untuk kartu nama..

  • Decadry Business Card Software, sangat mudah digunakan karena hanya memberikan 4 tahap dalam membuat desain kartu nama.

  • Easy Card Creator, cocok digunakan karena dapat membuat desain kartu nama yang sederhana.

Membuat Desain Kartu Nama Berbasis Web (Online)

Selain dengan software, membuat desain kartu nama juga bisa dilakukan secara online dengan memanfaatkan website Jasa Desain Grafis. Website-website yang bisa Kita pilih antara lain:

  • Business Card Star, yang menyediakan lebih dari 100 template desain kartu nama untuk Kita. Syaratnya juga mudah, karena hanya perlu registrasi saja.

  • Template4Cards, menyediakan beberapa template yang bisa dijadikan inspirasi untuk Desain Kartu Nama.

  • Business Card Line, memungkinkan pengguna untuk dapat ekspor kartu nama Kita dengan berbagai pilihan tipe gambar.
  • Canva, website Jasa Desain Grafis yang paling populer dan canggih dari seluruh Desain Grafis untuk desain kartu nama berbasis web.

Membuat Desain Kartu Nama di Aplikasi

Desain Grafis telah merambah seiring perkembangan penggunaan aplikasi berbasis Android yang diprakarsai oleh google play store.
Aplikasi yang direkomendasikan untuk Kita adalah Business card maker, digital business card maker, Benbo dan lain sebagainya. Membuat Desain Kartu Nama di smart phone jauh lebih mudah. Karena hanya perlu mendownload dan menginstal aplikasi yang telah tersedia di google play store, melakukan registrasi dan mulai membuat desain kartu nama yang diinginkan.

Menggunakan Jasa Desain Grafis untuk Membuat Kartu Nama


Jika Kita mempunyai kemampuan dalam desain grafis dan dapat membuat desain kartu nama sendiri, maka sebaiknya Kita membuatnya sendiri. Namun, jika Kita tidak bisa, sebaiknya Kita menggunakan jasa desain grafis untuk membuat desain kartu nama. Kita cukup mengunjungi jasa desain grafis terdekat yang menyediakan jasa desain kartu nama.
Keuntungan menggunakan jasa desain kartu nama, Kita akan banyak mendapatkan pilihan desain kartu nama. Selain itu, jasa desain kartu nama dapat mengerjakan tugasnya dengan cepat karena sudah terbiasa bekerja dengan deadline.
Dengan menggunakan jasa desain grafis atau jasa desain kartu nama, Kita cukup menerima hasil kartu nama yang bisa segera Kita gunakan sebagai alat marketing aset dan promosi produk bisnis Kita. Namun, ini berlaku jika Kita datang pada jasa desain grafis yang memiliki lokasi fisik usaha.
Tidak semua orang sempat dan memiliki waktu untuk datang ke jasa desain grafis. Menyikapi permasalahan ini, menggunakan jasa desain grafis online merupakan pilihan yang terbaik.
Saat ini sudah banyak startup di internet yang menyediakan jasa desain kartu nama dan jasa desain grafis lainnya.
Untuk mengetahui pilihan jasa desain grafis online yang bisa memberikan kebutuhan desain kartu nama, sebaiknya Kita menyerahkan pada ahli profesional.
Sribu merupakan perusahaan digital yang bergerak di bidang jasa untuk melayani kebutuhan logo & identitas, branding, bisnis & marketing, desain kemasan & label, desain website & aplikasi, dan lain sebagainya.

Kita akan mendapatkan banyak pilihan layanan desain logo profesional dan desain kartu nama di sribu. Sribu akan siap melayani kita selama 24 jam.

Sribu menyediakan jasa desain kartu nama yang dikelola oleh desainer ahli dan profesional, mampu membuat desain kartu nama keren dengan cepat, mudah, aman, dan harga bersahabat.

Related Posts

Post a Comment